Cara Menghitamkan Dan Mengkilaukan Rambut Secara Alami

Cara Menghitamkan Dan Mengkilaukan Rambut Secara Alami
Cara Menghitamkan Dan Mengkilaukan Rambut Secara Alami
Penampilan fisik bagi kaum hawa sangatlah penting, wajah yang putih bersih, rambut yang hitam. Rambut bagi kaum hawa adalah mahkota, rambut yang hitam, lurus dan panjang adalah dambaan setiap wanita. Namun bagaimana jika rambut anda kurang hitam....???? sudah mencoba memakai produk pabrikan, tapi belum ada hasil,  tidak usah kwatir semua ada solusinya. Membaut hitam rambut secara instan pun bisa, yakni dengan cara di semir. Tapi cara ini bagi kaum muslim di larang, karena bisa menyebabkan tidak syahnya suatu ibadah. Lantas bagaimana caranya, agar rambut menjadi hitam, mengkilap tanpa bahan kimia dan tidak melanggar norma agama(bagi kaum Muslim). Berikut kami sajikan untuk anda.

Cara Alami Menghitamkan Dan Mengkilaukan Rambut.

Cara pertama...

Cara yang kami berikan cukup simple dan juga tidak sulit untuk mencari bahan-bahannya. Cara ini juga bisa di gunakan untuk mencegah timbulnya uban. Jadi bagi anda yang sudah mulai muncul rambut uban yang di sebabkan karena faktor selain umur, ramuan ini cocok untuk anda. 

Bahan yang perlu siapkan adalah sisa-sisa air teh yang tertinggal di dapur, biasanya sisa-sisa air teh ini di buang begitu saja.  Sayangkan kalau sisa-sisa air teh di buang begitu saja, sementara masih bisa di manfaatkan.  Teh sejak jaman dulu sudah di percaya sebagai ramuan herbal yang dapat di gunakan untuk kesehatan manusia. Teh selain berguna untuk minuman juga ampuh untuk perawatan. Salah satunya adalah untuk Menghitamkan dan Mengkilaukan Rambut. Cara pemakaiannya pun juga cukup mudah, basahi rambut anda dengan sisa-sisa air teh tersebut, lakukan secara rutin dan jangan pernah bosan. Cara ini terlihat sepele dan juga murahan,  namun taukah anda bahwa cara ini cukup ampuh untuk menghitamkan dan mengkilaukan rambut kesayangan anda. 

Cara Ke Dua

Selain cara di atas, anda juga bisa memanfaatkan Lidah buaya. Tanaman sebangsa bunga ini juga mempunyai banyak manfaat, sebagai bahan minuman, sebagai obat untuk luka bakar selain dari pada itu lidah buaya juga bermanfaat sebagi perawat rambut agar rambut tampak hitam dan mengkilau. Caranya juga cukup mudah, ambil lidah buaya yang masih segar kemudian oles-oleskan pada kepala hingga merata, rasa dingin akan tercipta dengan keajaiban tanaman ini, diamkan selama kurang lebih 30 menit lalu keramas hingga bersih. Lakukan secara rutin, niscaya penampilan anda akan semakin beda dengan rambut yang hitam dang mengkilau.

Selain berguna untuk menghitamkan dan mengkilaukan rambut, sisa-sisa air teh juga di manfaatkan sebagai penghilang ketombe. Keberadaan ketombe memang sangat mengganggu, kepala terasa gatal penampilan pun akan sedikit kurang PD. Namun anda jangan kuatir, sisa-sisa air teh solusinya. Caranya pun juga cukup mudah, basahilah rambut dengan teh basi sebutan untuk sisa-sisa air teh. Lakukan ini 30 menit sebelum anda keramas. Lakukan cara ini seminggu 3 kali, insya allah ketombe akan hilang dari kepala anda.

Demikian artikel tentang Cara Menghitamkan dan Mengkilaukan Rambut, semoga bermanfaat. Yang perlu di ingat untuk para wanita adalah niatkan mempercantik diri untuk suami. Insya Allah berkah dunia akhirot. Aamiin...

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Menghitamkan Dan Mengkilaukan Rambut Secara Alami"

Post a Comment

Popular Posts

Labels

Blackberry (13) Lenovo (8) Samsung (8) HTC (6) Sony (6) Apple (5) Oppo (5) Nokia (4) Evercoss (3) Harga Tablet (1)