Cara Sehat Dengan Tertawa

Cara Sehat  Dengan Tertawa
Cara Sehat  Dengan Tertawa
Bismillah berbagi ilmu semoga bermanfaat. Judul artikel kali ini tentang Cara Sehat Dengan Tertawa, benarkah tertawa bisa menimbulkan kesehatan.??? simak terus ya gaes..., pekerjaan yang menggunung, berangkat kerja kena macet, bisnis mengalami penurunan, istri sering ngomel-ngomel jika itu semua tidak di sikapi dengan pikiran yang positif tidak menutup kemungkinan bisa menimbulkan stress. Dan bila ini terjadi terus menerus maka akan berbahaya bagi psikologis. Untuk menangani masalah tersebut ada cara sederhana yang bisa kita lakukan, yakni sering-sering tersenyum atau tertawa. Namun untuk melakukan ini bukanlah hal yang mudah, lebih-lebih di saat kita kena macet saat berangkat kerja. Apakah kita harus tertawa terbahak-bahak di sela-sela kemacetan..???? jika itu yang anda lakukan maka orang-orang di sekitar anda akan berpikiran bahwa anda orang gila. Lantas....???? 

Berpikir positif, iya anda cukup berfikir positif. Segampang itu kah..??? tidak. Harus di mulai dari sedikit demi sedikit, yang harus anda yakini adalah di balik setiap ada musibah pasti ada hikmah di belakangnya. Pernah dengar kasus, ada penumpang pesawat terbang yang ketinggalan jam terbang..??? Secara kasat mata memang, itu musibah bagi dia. Namun tanpa kita sadari Tuhan punya rencana. Apa yang terjadi, setelah beberapa jam terdengar kabar pesawat yang akan di tumpangi ternyata mengalami kecelakaan. Positifnya, Tuhan masih menyelamatkan orang tersebut. So...., tetaplah berpikir positif dengan apapun yang terjadi pada diri kita.

Kembali ke judul, tertawa memang bisa membuat kita lebih tenang dan sehat. Hal ini karena kegiatan tertawa mampu mengubah rasa sedih dan kesal menjadi perasaan rileks dan beban apapun terasa lebih ringan. John Morreal, President of Humorworks florida, Amerika Serikat mengungkapkan bahwa "Ketika Anda tertawa, Anda memasuki tahapan rileks. Tekanan darah dan detak jantung turun menjadi normal, sehingga kita merasa lebih tenang. Selain itu tertawa juga merangsang hormon endorphin, anti sakit alami yang di hasilkan oleh otak."

Ketika pertama kali Anda melihat gambar di atas, apa yang anda rasakan...??? tentu perasaan senang melihat bayi mungil yang tertawa. Nah secara tidak langsung itu sudah memberikan efek yang baik pada tubuh. Tertawa ternyata memiliki dampak biologis karena bisa mengembalikan mood. Ketika kita melontarkan humor, terutama mengenail kejadian sehari-hari yang kita alami, itu sangat efektif meningkatan rasa memiliki dan kedekatan satu sama lain. Itu sebabnya para ahli masalah perkawinan sangat menganjurkan agar anda sering-sering melakukan canda tawa dengan pasangan Anda. Insya Allah keluarga akan semakin bahagia. Sudah pernah melakukan....???? apa yang terjadi....????

Humor akan melenyapkan hambatan mental, dan ini akan mendorong kita untuk berpikir secara tidak biasa saat melihat sesuatu. 

Dan jangan heran jika di televisi-televisi banyak acara komedi di sore hari, itu waktu yang tepat di mana waktu sore hari saatnya otak di refres biar segar. Untuk melakukan kegiatan tertawa banyak hal yang bisa kita lakukan, nonton acara humor, bercanda dengan keluarga atau bisa juga bermain-main dengan hewan piaraan kesayangan Anda. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa, orang yang punya selera humor biasanya jarang depresi dan cemas. Sekian info kali ini mengenai Cara Sehat  Dengan Tertawa semoga bermanfaat. Sudahkah Anda tertawa hari ini...???

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Sehat Dengan Tertawa"

Post a Comment

Popular Posts

Labels

Blackberry (13) Lenovo (8) Samsung (8) HTC (6) Sony (6) Apple (5) Oppo (5) Nokia (4) Evercoss (3) Harga Tablet (1)